ZMedia Purwodadi

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat: Sebagian Besar WIlayah Diguyur Hujan

Daftar Isi

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan mengguyur sebagian besar wilayah Jakarta pada Jumat siang (13/12/2024)..

Berdasarkan data dari BMKG melalui laman media sosial resminya, Jakarta Barat berawan tebal pagi ini, lalu diguyur hujan dengan intensitas sedang mulai pukul 13.00 hingga malam.

Jakarta Pusat berawan tebal pada pagi dan diprediksi hujan dengan intensitas ringan mulai pukul 13.00, lalu hujan dengan intensitas sedang pada malam.

Jakarta Selatan mengalami awan tebal pagi ini dan hujan dengan intensitas sedang terjadi pada pukul 13.00. Pada malam, daerah ini masih diguyur hujan dengan intensitas ringan.

Jakarta Timur diprediksi diselimuti awan tebal pagi ini, lalu dilanda hujan dengan intensitas ringan pada pukul 13.00 dan kondisi itu bertahan sampai malam.

Jakarta Utara diselimuti awan tebal pagi hingga siang. Wilayah itu diprediksi turun hujan dengan intensitas ringan pada pukul 16.00 dan hujan dengan intensitas sedang pada malam.

Sementara itu, Kepulauan Seribu diprediksi mengalami hujan dengan intensitas ringan pada pukul 04.00 WIB lalu berawan tebal pada pukul 13.00 WIB dan hujan dengan intensitas ringan pada malam.

Suhu hari ini di Jakarta Barat berkisar antara 25-29 derajat Celcius, Jakarta Pusat 25-29 derajat Celcius, Jakarta Selatan, berkisar antara 25-30 derajat Celcius, Jakarta Timur 25-30 derajat Celcius, Jakarta Utara 26-28 derajat Celcius, dan Kepulauan Seribu 27-28 derajat Celcius.